PELEPASAN ATLIT EGRANG MENUJU POTRADNAS IX Tahun 2023
Mewakili Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Purwakarta, Sekretaris Dinas didampingi Analis Kebijakan Ahli Muda dan Penyuluh Olahraga melaksanakan pelepasan Atlet Egrang menuju "POTRADNAS IX Tahun 2023" di Aula Arjuna, Jum’at (9/6/2023).
Setelah berjuang pada seleksi Olahraga Tradisional (ORTRAD) Tingkat Jawa Barat, Kabupaten Purwakarta memberangkatkan 4 Atlet dan 1 Pelatih untuk bergabung dengan Kontingen Jawa Barat menuju ajang Pekan Olahraga Tradisional tingkat Nasional (POTRADNAS) IX Tahun 2023 yang akan dilaksanakan di Jawa Barat.
Nantinya para atlet ini akan bertanding pada Jenis Olahraga (JENOR) Egrang, Mereka adalah :
1. M. Irva Tanzilah
2. Dendra Setiawan
3. M. Irwan
4. Raditia
Didampingi pelatih, Bpk. Bunjali.
Ini menjadi momen kebanggaan bagi Purwakarta dapat mengirimkan para Atlet terbaik mewakili Jawa Barat di ajang "POTRADNAS IX Tahun 2023", tidak kalah pentingnya adalah dukungan dari masyarakat setempat dan keluarga atlet. Mereka adalah pilar utama dalam membangkitkan semangat dan memberikan dorongan moral kepada Atlet Egrang.
Dengan dukungan yang kuat ini, atlet-atlet ini merasa dihargai dan didukung dalam upaya mereka untuk mempromosikan olahraga tradisional yang berharga.
Diharapkan para atlet dapat memberikan yang terbaik dan mengharumkan nama Jawa Barat dikancah Nasional.